Subscribe Us

Persiapan Youth Speak Forum 2018, AIESEC Universitas Brawijaya Rajin Roadshow

OLEHKHASMALANG - AIESEC Universitas Brawijaya kembali mengingatkan dan mengedukasi masyarakat tentang SDGs (Sustainable Development Goals). Acara bertajuk Walk for SDGs itu digelar di Car Free Day Ijen, Kota Malang, Minggu (4/11/2018).

Kampanye ini ditujukan untuk kalangan pemuda agar paham tentang SDGs (Sustainable Development Goals). 
aiesec kampanye SDGs
Para anggota AIESEC Universitas Brawijaya berkampanye tentang SDGs (Sustainable Development Goals). (foto: AIESEC)
SDGs merupakan tujuan yang diusung oleh PBB dan 193 negara lainnya mengenai berbagai aspek kehidupan guna mewujudkan dunia yang lebih baik pada tahun 2030.

AIESEC adalah organisasi internasional untuk para pemuda yang membantu mengembangkan potensi kepemimpinan mereka. AIESEC berfokus pada pengembangan kepemimpinan para pemuda dan menjadi ambassador di luar negeri untuk menjalankan project social.

AIESEC juga berfokus pada pengembangan kepemimpinan, pengalaman kepemimpinan, hingga partisipasi di Global Learning Environment.

Kembali pada Walk for SDGs, acara ini adalah pre-event dari Youth Speak Forum 2018 yang akan diadakan pada 10 November 2018.

Youth Speak Forum merupakan suatu acara dengan kegiatan terdiri dari seminar, panel discussion, dan workshop dengan berbagai pemateri.

Pemateri yang akan hadir pada Youth Speak Forum adalah Eva Celia (Jazz Singer & SDGs Mover), Dr Gamal Albinsaid (CEO Indonesia Medika), Willy Ariwiguna (Founder Ruang Belajar Aqil), dan Habsari Budhi Utami (CEO & Founder Skoline).

Youth Speak Forum tahun ini bertemakan “Encouraging the Creation & Development of Digital Innovations”.

Menurut Qorry, salah satu panitia di event ini, “SDGs itu penting banget buat  pembangunan dunia dan buat kesejahteraan manusia itu sendiri, acara ini untuk menggaet antusiasme masyarakat untuk ikut berkontribusi.”.

Thania selaku Organizing Committee President acara Youth Speak Forum menambahkan; “Jadi Walk for SDGs  itu pre-event dari Youth Speak Forum, dan juga untuk membangun awareness masyarakat terhadap SDGs dan take action di Youth Speak event."

Salah satu kegiatan Walk For SDGs adalah roadshow dengan partisipasi dari komunitas-komunitas di Malang. Terdapat pula beberapa warga negara asing yang turut mengkampanyekan SDGs ini. Masyarakat sekitar juga dapat berpartisipasi dengan melakukan foto di photobooth yang disediakan di lokasi. (*)